Thursday 5 March 2015

Karya Ilmiah Lingkungan Bisnis "Besarnya Peluang Bisnis Online"



Karya Ilmiah Lingkungan Bisnis


"Besarnya Peluang Bisnis Online"











Disusun Oleh : Brian Nur Dwi Wardani
Kelas : S1-TI-11
NIM : 14.11.8264



SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER

STMIK AMIKOM YOGYAKARTA












BAB I


Pendahuluan


ABSTRAK


      Di zaman yang modern ini tentu saja yang namanya internet sudah tidak asing lagi bagi semua golongan masyarakat, baik golongan kelas atas, kelas menengah, bahkan kelas bawah pun kini sudah mulai familiar dengan internet. Namun saat ini kebanyakan dari mereka menggunakan internet hanya untuk mencari berita, melepas penat dari lelahnya pekerjaan, atau sekedar berbagi pengalaman. Banyak orang yang belum menyadari bahwa internet dapat digunakan lebih dari itu, bahkan dapat digunakan untuk mencari penghasilan baik tambahan ataupun sebagai penghasilan utama.


      Sedikit dari mereka yang saat ini sudah menyadari hal tersebut, padahal melalui internet mereka bisa menemukan banyak sekali peluang untuk berbisnis. Itulah sebabnya sekarang ini kebanyakan masyarakat yang sudah memulai berbisnis online barulah kalangan mahasiswa. Inilah yang seharusnya dimanfaatkan oleh mahasiswa, karena mahasiswa cenderung lebih mempunyai kepandaian, relasi, pemikiran yang maju dibanding kalangan masyarakat lainnya sehingga mahasiswa akan lebih mudah untuk sukses melalui bisnis online ini.






Tujuan Penulisan


      Karya ilmiah ini ditulis untuk memberikan informasi mengenai bisnis online yang telah memberikan banyak sekali peluang sukses dari berbagai jalan.





Rumusan Masalah


1. Apa itu bisnis online?
2. Apa saja macam-macam bisnis online?
3. Syarat dan cara sukses berbisnis online?






Manfaat

1. Pembaca diharapkan mengetahui lebih luas tentang bisnis online.
2. Pembaca diharapkan mau mencoba untuk memulai berbisnis online.






















BAB II
Pembahasan


A. Pengertian Bisnis Online


      Pengertian bisnis online adalah bisnis yang dijalankan secara online biasanya menggunakan jaringan internet sedangkan informasi yang akan disampaikan atau dijual biasanya menggunakan media website





B. Macam-Macam Bisnis Online


1. Affiliate Marketing
Anda yang ingin ikut dalam usaha ini hanya membeli produk yang otomatis akan mendapatkan lisensi reseller dan mendapatkan alamat tautan lengkap dengan password user id yang berisi berbagai data termasuk data dan alamat rekening bank untuk transfer komisi. Selanjutnya, Anda tinggal mempromosikan alamat tautan yang telah diberikan. Anda mungkin pernah melihat teman Anda difacebook mengirimakn link kepada mengajak bergabung dengannya melalui link itu, nah dari link itu mereka dapat komisi. Selain itu dibisnis ini juga produk yang diperjualkan kebanyakan adalah ebook.


2. Toko Online
Seperti halnya toko-toko biasa, menjual berbagai macam barang yang diklasifikasikan dalam bermacam-macam kategori. Peluang usaha Toko Online adalah salah satu peluang usaha yang bisa Anda coba. Toko online yang saya maksud adalah website yang digunakan oleh pelaku bisnis untuk memasarkan produknya.


3. Forex Trading
Forex Trading (Valas Trading) merupakan pasar terbesar di dunia diukur berdasarkan nilai total transaksi. Menurut survei BIS (Bank International for Settlement), yang dilakukan pada akhir tahun 2004, nilai transaksi forex mencapai USD 1.900 miliar/hari. Dengan demikian, prospek investasi di perdagangan forex sangatlah luar biasa. Bisnis ini membutuhkan keahlian yang serius dan perlu teliti makanya di internet sebelum mengikuti bisnis ini ada yang dinamakan sekolah belajar forex.


4. Bisnis Survey
Anda dibayar melalui survey dari perusahaan. Setiap survey mempunyai poin yang dapat dikumpulkan dan dapat ditukar dengan uang atau barang yang telah disepakati.


5. Jualan Ebook
Jangan pernah menganggap remeh bisnis jualan ebook ini, Anda perlu keahlian sedniri atau jika tidak punya anda mencari banyak referensi untuk anda tulis kemudian diubah menjadi bentuk pdf atau jenis aplikasi lainnya yang bisa membuat ebook, kemudian publikasikan karya anda. Anda bisa bikin toko online sendiri, atau Anda bisa memasang iklan di blog teman-teman Anda kalau hanya sekedar ikut jika malas membuat blog.


6. Mengikuti PPC
PPC ( pay per click), bisnis ini Anda diperlukan sebuah blog atau website baik itu memakai yang gratisan atau berbayar bisa mengikuti bisnis ini. Cara jalan bisnis ini adalah Anda diberi kode script untuk dipasang di blog atau website kita jika dari setiap pengunjung klik iklan yang tampil dari script itu anda akan mendapatkan bayaran bisa berupa rupiah atau dolar. Akan tetapi blog atau website Anda harus banyak pengunjung dan konten yang berkualitas. istilah lain dari bisnis ini adalah menjadi Online publisher.


7. Membuka Jasa Review
Disini juga Anda memerlukan blog atau website, dimana anda memasarkan website Anda diposisiskan sebagai pengulas produk-produk orang lain tentunya tarif diberlakukan dan ditentukan oleh Anda. Hasil reviewnya dipublikasikan di website anda kemudian.


8. Membuka Jasa SEO
SEO (Search Engine Optimization) adalah bisnis untuk mengoptimasi sebuah website atau blog, menjadi peringkat teratas di hasil penelusuran baik itu mesin pencari google, yahoo atau bing. Bayarana dari jenis bisnis ini sangat bervariasi tergantung kata kunci yang di inginkan pemesan dalam persaingan. Jika ingin menggeluti bisnis ini tentunya Anda harus paham tentang dunia blogging dan mengikuti alur teknik dari masing-masing mesin pencari.






C. Syarat dan Cara Sukses Berbisnis Online


Berikut 5 Syarat Utama Bisnis Online Untuk Pemula :

1. Memilki Koneksi Internet
Hal ini tentunya sangat dibutuhkan oleh para pemain Bisnis Online.

2. Mampu Mengoperasikan Komputer
Minimal mampu mejalankan web browser Google Chrome, MozillaFireFox, InternetExplore, dll.

3. Memiliki Rekening Bank Lokal
Sayarat ini wajib dimiliki oleh setiap para pemain Bisnis Online, karena Rekening Bank Lokal inilah yang nantinya akan menjadi muara akhir transaksi yang dilakukan.

4. Memiliki e-Currency (Mata Uang Digital)
Pada umumnya metode alat traksaksi pembayaran yang dilakukan oleh perusahaan penyedia Bisnis Online biasanya dibayarkan dengan menggunakan Rekening Bank Internet kepada para pemain Usaha Bisnis Online.
Yang sangat umum digunakan yaitu seperti : Paypal, LibertyReserve, Payza (Alerpay), E-Gold, dll.
Tetapi ada juga beberapa perusahaan Bisnis Online yang menawarkan jenis pembayaran dengan menggunakan Cek, Dimana nantinya penghasilan yang sobat dapatkan akan dikirimkan langsung kealamat sobat dalam bentuk Cek yang bisa ditukarkan ke Bank Lokal.

5. Memilki E-mail
E-mail ini nantinya akan digunakan untuk dijadikan alamat identitas media interaksi saat mendaftar menjadi member disebuah perusahaan Bisnis Online.
Karena seperti yang sudah diketahui, bahwa dalam dunia online tidak pernah ada alamat E-mail yang sama. Itu sebabnya mengapa perusahaan Bisnis Online sangat membutuhkan alamat E-mail milik sobat.


Dan ini adalah 10 Cara sukses berbisnis online


1. Tentukan Tujuan
Dalam menentukan tujuan ini, harus terlebih dahulu memikirkan sebuah tujuan, tentang sektor bisnis online apa yang akan hendak dilakoni.
Sebagai contoh bisnis online jualan baju lewat Facebook, binsin online membuat Blog, bisnis online melalui Twitter dan lain sebagainya.
Dengan memantapkan tujuan bisnis online, tentunya akan mempengaruhi keberhasilan usaha online yang akan dijalani nantinya.

2. Riset Pasar
Memulai bisnis online sesuai minat merupakan hal yang baik. Dan akan lebih baik jika sebelumnya diikuti dengan riset. Melakukan riset pasar adalah cara untuk mengendus seberapa baik potensi pasa.

3. Jangan Ditunda
Jika udah mempunyai tujuan bisnis online maka segera lakukan, laksanakan. Jangan ditunda-tunda. Sebab sering kejadian sesuatu yang ditunda akhirnya tidak jadi dilaksanakan.

4. Lakukan Bertahap
Menjalankan bisnis online bukan kerja semalam. Namun merupakan kerja yang membutuhkan konsistensi dan dilakukan secara terus menerus. Pebisnis online selalu punya langkah lanjutan untuk membuat bisnis onlinenya lebih sukses.

5. Perluas Jaringan
Teman, kawan dan jaringan merupakan kepanjangan tangan dari pengaturan rejeki yang sudah diatur oleh Tuhan. Makin banyak jaringan, makin banyak pintu rejeki akan mengalir.

7. Marketing
Marketing atau pemasaran adalah penggerak dari segala jenis bisnis di dunia ini, termasuk di bisnis online. Di dunia Bisnis manapun Marketing adalah pendukung utama penjualan, jangan bosan untuk melakukan Marketing. Perusahaan yang sudah besar sekalipun tidak bosan-bosan melakukan Marketing.

8. Berani Ambil Resiko
Yang namanya resiko disetiap kegiatan apapun selalu ada, baik resiko terbaik maupun resiko terburuk. Tinggal bagaimana kita memandang resiko terutama resiko yang buruk.
Kata para ahli orang yang sukses adalah orang yang berani ambil resiko.

9. Harus Fokus
Jangan mudah berpindah arah. Tetap fokus dengan bisnis online sobat. Ada banyak "godaan" di bisnis online, dan di sini FOKUS sobat diuji.

10. Jangan Bosan
Mungkin ada saatnya kita mengalami kebosanan saat harus menjalankan ini itu agar bisnis online anda tetap berjalan. Bosan merupakan sifat yang sangat manusiawi. Namun untuk berhasil kita harus bisa mengalahkan sifat mudah bosan.
Yang namanya hidup ini adakalanya kita merasa bosan, makan saja kadang bosan. Tapi rasa bosan jangan dibiarkan, cari variasi lain agar tidak bosan.

















BAB III
Kesimpulan


Peluang sukses melalui bisnis online sangatlah besar, itu dikarenakan sekarang masih sedikit tingkat persaingannya serta banyaknya jenis bisnis online yang dapat dipilih. Selain itu bayaran dari bisnis online ini tergolong besar jika dilihat dari pekerjaan yang dilakukan meskipun ketika memulainya mungkin terasa sangat susah.












Daftar Pustaka




No comments:

Post a Comment